Hotline: 0511-4721635, email: subbaghumas_resbanjar@ymail.com, Form Pengaduan masyarakat klik di sini
TopBottom

KAPOLRES BANJAR






Video

WAKAPOLRES BANJAR


Pencurian aki kering BTS di Kecamatan Karang Intan

Posted by Unknown at Selasa, 11 Maret 2014


 
Martapura – Pencurian aki kering di BTS (base transciever station) di wilayah Kabupaten Banjar masih saja terjadi. Kali ini pelakunya menyasar kawasan Kecamatan Karang Intan, tepatnya di Desa Awang Bangkal. Kejadian itu diketahui Jumat (07/03) pekan tadi sekitar pukul 04.00 Wita. Hal itu menyebabkan kerugian bagi pengelola BTS dan warga ikut kena imbasnya, Pasalnya aki kering itu merupakan komponen utama mesin yang ada di BTS. “sampai kini imbasnya kejaringan putus putus, BTSnya akinya dicuri kok” kata Samhani warga setempat, Senin (10/03).
Tower BTS itu milik salah satu operator telepon selular yang ada di Desa Awang Bangkal Barat, Kecamatan karang Intan Kabupaten Banjar. Menurut salah satu penjaga malam Samsir warga Awang Bangkal, saat itu anaknya sempat melihat orang yang mencurigakan “kemudian saya dan anak saya langsung mengecek” tuturnya. Saat mendatangi itu kemudian Samsir dan anaknya melihat dari kejauhan ada beberapa orang sedang tergesa-gesa naik mobil pickup terbuka warna putih dan pergi meninggalkan area BTS, “setelah saya periksa ternyata aki kering yang ada di dalam kotak BTS hilang” katanya. 
Aki kering yang hilang tersebut berjumlah 12 buah, akibat hilangnya barang penting itu kerugian yang dialami sekitar Rp. 36 juta rupiah, sebut Samsir. Dikonfirmasi mengenai kejadian itu, Kapolsek Karang Intan Ipda Djoko membenarkan kejadian pencurian aki kering di BTS itu “masih kita lakukan penyelidikan atas pelakunya, semoga ada perkembangan selanjutnya” Katanya. (lis/MB/Humresbanjar)

Label:

0 komentar:

Posting Komentar