Sepanjang jalan nyanyikan lagu islami
Posted by Unknown at Rabu, 14 Oktober 2015
0 Comments
Martapura- Perayaan Tahun Baru Isam di Kabupaten Banjar berlangsung meriah. Sebanyak 5.000 ribu santri dari TKA/TPA se Kabupaten Banjar mengikuti gelaran Pawai Muharam 1437 Hijriyah.
Iring-ringan Pawai yang dilepas oleh Sekda Banjar Ir H Nasrunsyah MP
ini bergerak dari Halaman Kantor Pemkab Banjar menyusuri Jalan A Yani.
Mereka mengenakan pakaian dan atribut serta pernak-pernik yang
menarik. Bahkan, tidak sedikit pula penampilan mereka yang mengundang
tawa.
"Waduh lucunya anak-anak ini,"ujar warga saat menyaksikan peserta yang bergaya petani membawa sayur.
Di sepanjang jalan, peserta juga menyanyikan lagu-lagu Islami, sholawat diiringi dengan pukulan musik terbang.
Terlihat ribuan warga pun memadati sepanjang jalan A Yani di kawasan Pusat Kota Martapura menyaksikan pawai 1 Muharam.
"Bulan Muharam bagi umat muslim merupakan tahun baru Islam. Karena
itu, memang selayaknya kita sambut datangnya bulan Muharam ini dengan
berbagai kegiatan yang bermanfaat dan bernilai ibadah. Apalagi, daerah
kita menyandang Kota Serambi Mekkah," katanya Sekda Banjar Ir Nasrunsyah
MP saat melepas peserta Pawai Muharam. (humasresbanjar/hand).